Sunday, December 12, 2010

Tujuh Pokok Jemaat Harus Mengerti tentang Akhir Zaman

1. Akhir Zaman bukan Kiamat

Akhir Zaman bukanlah kiamat bagi kita. Tetapi akhir dari tatanan sistem duniawi. Banyak orang mengatakan itu sebagai berakhirnya dunia, itu benar dalam arti segala sesuatu yang duniawi akan segera berakhir. Tetapi bukan berarti bumi ini akan hancur seluruhnya.

2. Tujuh Tahun Yang Menentukan

Ada banyak hal akan terjadi pada tujuh tahun terakhir. Banyak perubahan-perubahan besar dan bencana-bencana akan terjadi di bumi ini, Kefasikan dan kejahatan manusia akan mencapai titik puncaknya (2Tim3:1-9). Orang jahat akan semakin jahat, orang yang cemar akan semakin cemar. Tetapi orang benar akan semakin benar, orang kudus akan semakin menguduskan diri mereka (Wah 22:11).



3. Akan Datang Penyesatan Besar atau Murtad (2Tes 2:1-3)

Pada 3½ tahun pertama akan ada penyesatan besar. AntiChrist akan membuat bangsa-bangsa menjadi tersesat. Ia akan memakai Nama Tuhan, dan membuat banyak mujizat-mujizat yang dahsyat (ayat 9), seolah-olah dia itu nabi Allah, bahkan orang akan percaya dia itu Tuhan sendiri (ayat 4&11).

4. Manusia akan diberi tanda oleh AntiChrist

Orang-orang akan menerima tanda dari Antichrist (Wah 13:16). Tetapi umat Tuhan tidak boleh menerima tanda dari nabi palsu atau Kristus palsu itu. Barangsiapa menerima tanda ‘binatang’ itu mereka akan kena Murka Allah yang menyala-nyala siang dan malam (Wah 14:9-11).

Pada waktu itu umat Tuhan harus rela menderita kekurangan/keprihatinan. Karena tanpa tanda dari ‘sang binatang’ kita tidak dapat membeli atau menjual sesuatu (Wah 13:16-17), ini akan menyebabkan kita sulit untuk mendapat makanan dan kebutuhan sehari-hari.

5. Pengangkatan Akan Terjadi

Ditengah masa 7 Tahun itu akan ada pengangkatan orang-orang kudus. Tuhan Yesus akan nampak di langit dan menyuruh malaikat-malaikat-Nya untuk mengumpulkan orang-orang pilihan-Nya dari seluruh bumi (Mat 24:30-31).

Mereka yang mati karena aniaya oleh Antichrist akan dibangkitkan lebih dahulu dalam tubuh yang baru (1Tes 4:15-17). Baru kemudian kita yang masih hidup, juga akan diubahkan dengan tubuh yang baru, yaitu tubuh surgawi yang tidak dapat binasa (1Kor 15:49-52). Lalu kita semua akan diangkat naik disaksikan oleh orang banyak yang penuh ketakutan karena pada waktu itu akan terjadi gempa bumi yang dahsyat (Wah 11:12-13)

6. Murka Allah akan dicurahkan ke bumi dalam Tujuh Bencana Dahsyat.

Setelah orang-orang kudus terangkat, murka Allah akan dicurahkan ke bumi memberi ganjaran bagi orang-orang fasik yang tidak mau mengenal Allah. Tetapi manusia tidak mau bertobat dan tidak berhenti dari penyembahan berhala dan perbuatan jahatnya (Wah 9:20-21)

Pada puncak kefasikan manusia Tuhan Yesus akan datang dalam murkanya yang terakhir yaitu gempa bumi yang maha dahsyat dan meruntuhkan kota-kota bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah (Wah 16:17-21). Tuhan akan merombak semua tatanan bumi yang telah rusak oleh keserakahan manusia.

7. Tuhan Yesus akan memerintah di bumi

Semua itu akan berakhir dengan kembalinya Tuhan Yesus Kristus ke bumi. Ia akan memerintah sebagai Raja segala raja di Yerusalem selama seribu tahun. Bumi akan penuh dengan damai, bangsa tidak akan lagi berperang melawan bangsa, mereka akan mengubah pedang menjadi alat pertanian, pemerintahan Tuhan akan sangat adil (Yes 2:2-4).

from http://houseofrevelation.com

No comments: